Hot Article

Belajar Dari anime Orient Tentang Ajaran Islam

 


Belajar Dari anime Orient Tentang Ajaran Islam

Belajar Dari anime Orient Tentang Ajaran Islam - Setelah sebelumnya kita telah membahas tentang topik yang berjudul Menurut anime One Punch Man dan Blue Period, bakat itu tidak ada serta satu lagi topik yang berjudul belajar dari anime belajar dari anime Detektif Conan dan ajaran Islam di dalamnya. Nah pada kesempatan kali ini saya akan membahas tentang topik yang berjudul belajar dari anime Orient dan ajaran Islam di dalamnya. Oke tanpa berlama-lama lagi mari langsung saja kita kupas artikelnya.

Anime Islam Terbaru

Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh. Bagaimana kabar kalian? semoga masih diberi kesehatan, kesempatan dan keceriaan, sehingga masih bisa menikmati suguhan video artikel-artikel berkualitas tentang anime Islam dari channel egagology.Dan jangan lupa juga untuk like, subscribe dan share video dari kami ke grup chatting komunitas kalian agar channel ini bisa menjadi wadah berkumpulnya para weeaboo-weeaboo barokah di seluruh dunia.

Yap sesuai judul, hari ini kita akan membahas tentang anime berjudul Orient. Bagi kalian yang belum mengetahui, Orient adalah sebuah serial manga yang diciptakan oleh Shinobu Ohtaka yang juga sebelumnya sudah terkenal dengan salah satu serial shounen bertemakan Timur Tengah yang cukup populer. yaitu serial Magi the labyrinth of magic
Ya, setelah serial Magi tamat pada tahun 2017, Shinobu sepertinya tidak mau terlalu berlama-lama beristirahat dari rutinitas panjangnya sebagai seorang mangaka. Karena pada tahun berikutnya setelah Magi tamat, Orient pun lahir.
Orient sendiri menceritakan tentang sebuah dunia di mana manusia diperbudak oleh para monster yang di dalam serial ini disebut sebagai iblis. Dan hanya para Samurai yang bisa membasmi mereka. Namun pada kenyataannya, semakin berjalannya waktu dan semakin lama pergantian zaman, banyak para samurai-samurai tersebut yang akhirnya tewas ketika melawan para iblis. Alhasil para Samurai pun akhirnya punah, sedangkan para keturunan keturunan dari klan Samurai tersebut terkucilkan dari masyarakat.

Sinopsis Anime Orient

Nah, di dalam cerita ini kita mengikuti dari sang main karakter alias karakter utama yang merupakan keturunan dari para Samurai yang masih tersisa. Dan main karakter dari anime ini sendiri ada 2 orang yaitu, yang bernama Musashi  dan Kanemaki Kojirou.  Mereka sendiri diceritakan hidup di zaman Sengoku, yaitu salah satu nama zaman dinasti kekaisaran Jepang yang eksis pada tahun sekitar 1493 M sampai tahun 1573 M.
Diceritakan bahwa mereka berdua berusaha untuk mengembalikan kembali citra para Samurai. Yang dimana pada zaman tersebut para Samurai seolah terbully oleh para masyarakat di sekitarnya. Karena pada zaman itu, diceritakan bahwa para umat manusia telah dikuasai sepenuhnya oleh invasi kekuasaan para iblis. Manusia bahkan sampai-sampai menyembah mereka layaknya Tuhan, membuatkan mereka patung, dan bahkan rela menjadi budak serta menjadi makanan bagi para iblis-iblis yang kelaparan tersebut. Selain itu, bahkan para pemuja iblis ini pun juga menyebarkan propaganda propaganda menyesatkan tentang sejarah dari para Samurai. Mereka menganggap para Samurai adalah penentang Tuhan-Tuhan mereka, yaitu para Iblis tersebut. Dan seperti yang saya katakan di atas,  Musashi dan Kojiro sebagai seorang keturunan Samurai akhirnya berusaha sekuat tenaga membebaskan kaum manusia dari perbudakan para iblis dan membuka kesalahpahaman masyarakat tentang propaganda menyesatkan tentang para Samurai yang ada selama ini.
Ya asal kalian tahu, manganya sendiri hingga saat ini telah terbit sebanyak 8 volume buku. Sedangkan adaptasi animenya sendiri diproduksi oleh studio A.C.G.T, dan episode 1 nya telah tayang sejak tanggal 6 januari tahun 2022. Namun, sayang episode pertama dari anime ini belum bisa menaikkan rating peringkat penggemar dari anime ini. Karena menurut penelusuran saya, anime ini hanya mendapatkan rating sebesar 6,11 di situs situs penggemar anime.
Namun, ya meski begitu seperti yang telah saya katakan pada pembukaan di atas. Sama seperti halnya serial serial buatan Shinobu Ohtaka lainnya, seperti Magi The Labyrinth Of Magic. Serial ini pun juga tak mau kalah menyisipkan pesan barokah alias pesan pesan yang sesuai dengan ajaran Islam di dalamnya.
Salah satunya sudah pasti adalah larangan menyembah berhala dan menghambakan diri kepada siapapun kecuali Allah SWT.

Larangan Menyembah Berhala Di Dalam Ajaran Islam

Ya, di dalam anime ini sendiri kita bisa dengan mudah para umat manusia menyembah patung patung berhala yang ditujukan kepada sosok para iblis yang mereka anggap sebagai pelindung tersebut. Padahal, di dalam anime ini sudah sangat jelas dijelaskan bahwa para Iblis tersebut bukanlah pelindung mereka, melainkan justru mereka semua adalah sekumpulan monster-monster yang berusaha memusnahkan umat manusia. Dan akhirnya di akhir dari episode ke 1, diceritakan bahwa mereka-mereka yang tidak mengetahui kenyataan dari semua itu hanya menjadi korban alias tumbal yang dijadikan sebagai makanan bagi monster-monster tersebut. Ya mereka semua di jadikan korban alias tumbal  oleh para pemuka pemuka agama yang memang dengan sengaja membodohi masyarakat untuk keuntungan mereka sendiri. Dan akhirnya para karakter-karakter utama yaitu Musashi dan Kojirou berusaha memerangi mereka semua.
Ya semua adegan tersebut, sangat sesuai dengan apa yang diajarkan di dalam ajaran Islam yang sangat menentang pemujaan terhadap berhala atau juga tindakan membodohi diri sendiri dengan cara mengikuti para pemuka agama yang memerintahkan kita untuk menyembah berhala. Karena seperti yang kita ketahui bersama bahwa memang dasar dari segala dasar di dalam agama Islam adalah tauhid alias hanya menyembah satu Tuhan dan tidak menyekutukannya dengan bentuk sesuatu apapun. Karena itulah menjadi wajar jika akhirnya Islam benar benar antipati dengan segala bentuk pemujaan terhadap segala bentuk apapun selain Allah Tuhan yang sebenar benarnya dan juga sekaligus tuhan dari semua agama.


Bahkan di dalam ajaran Islam dikatakan bahwa,  syarat utama seseorang yang ingin memeluk Islam atau dianggap telah masuk kedalam agama Islam adalah mengucapkan dan meyakini 2 kalimat syahadat serta menerapkannya dalam kehidupan sehari-hari.
2 kalimat syahadat sendiri berbunyi seperti ini “aku bersaksi Tiada Tuhan yang patut disembah selain Allah dan aku bersaksi Nabi Muhammad SAW adalah utusan Allah”. Ya, jika seseorang meyakini 2 pernyataan tersebut, maka otomatis ia telah sah menjadi seorang Muslim.
Ya, dengan kata lain, saya bisa mengatakan bahwa saya sangat setuju dengan pernyataan salah satu pendakwah internasional yang berasal dari India, yaitu Dr. Zakir Naik di dalam salah satu ceramahnya. Ia mengatakan bahwa seorang Atheis sebenarnya telah menjadi setengah Muslim karena mereka meyakini sepotong dari kalimat syahadat yaitu tidak ada Tuhan. Dan tugas kita sebagai Muslim adalah membuat mereka meyakini lanjutan dari sisa kalimat tersebut.
Lalu, apa akibatnya jika seseorang tidak menjadi Muslim dan tidak berusaha menjadi seorang Muslim. Ya, untuk hal tersebut sudah jelas Allah mengatakan bahwa hukumannya adalah kekal di neraka.
Ya, dengan kata lain para penganut agama lain selain Islam di masa ketika Rasulullah SAW diutus sebagai Nabi dan hingga masa akhir zaman kelak, sudah bisa dipastikan akan masuk neraka, meskipun di masa hidupnya mereka selalu berbuat baik atau mungkin bisa dikatakan dermawan.
Mengapa hal itu bisa terjadi? karena Muslim sendiri dalam bahasa Arab bisa diartikan sebagai penganut Islam. Sedangkan Islam sendiri secara bahasa bisa diartikan sebagai berserah diri kepada Tuhan atau dengan kata lain melaksanakan segala perintahnya dan menjauhi segala yang di larangannya.
Ya, dengan bukti-bukti konkret yang ada, umat manusia di zaman ini sudah jelas diperintahkan untuk mengikuti ajaran Nabi Muhammad SAW.
Dengan kata lain, kesimpulannya adalah seseorang yang tidak menganut agama Islam, maka ia otomatis melanggar perintah Allah SWT sebagai Tuhan satu-satunya yang menciptakan alam semesta ini.
Dan, sudah pasti karena Allah maha adil, maka ia dengan jelas akan menghukum mereka-mereka yang melanggar ketentuan tersebut dengan hukuman neraka. Karena seperti itulah ketentuan dan keadilan yang Allah berikan kepada umat manusia.
Oke, jika seseorang yang meyakini 2 kalimat syahadat otomatis menjadi seorang Muslim. Namun ia tidak menjalankan perintah Allah yang lainnya seperti misalnya Shalat dan Zakat, apakah mereka akan tetap masuk surga?
Jawabannya adalah tidak namun iya. Hmm, bagaimana maksudnya?
Ya, mereka yang seperti itu akan tetap dimasukkan neraka, namun tidak kekal disana. Entah, berapa milyar tahun mereka di tempat tersebut. Namun pada akhirnya juga mereka akan dimasukkan ke dalam surga Allah SWT. Karena mereka memiliki satu poin dasar dari perintah Allah yang paling wajib di laksanakan, yaitu menyembah kepada Allah sebagai satu-satunya Tuhan di alam semesta.
Ya, hal ini seperti apa yang di sampaikan di dalam salah satu hadist yang berbunyi

 “Dari Abu Sa’id al-Khudri ra, dari Nabi saw, ia bersabda: Penghuni surga akan masuk surga dan penghuni neraka akan masuk neraka, kemudian Allah ta’ala memerintahkan: Keluarkan dari neraka orang-orang yang dalam hatinya ada iman seberat biji sawi. Maka dikeluarkanlah mereka dari neraka yang warna (badannya) benar-benar hitam, lalu dimasukkan kedalam sungai hidup atau sungai kehidupan, lalu tumbuhlah mereka seperti biji yang tumbuh setelah air bah, adakah engkau tidak melihatnya, sesungguhnya ia keluar berwarna kuning yang melilit.” [HR. al-Bukhari dan Muslim]


Ya, dari dalil di atas bahkan Allah tidak mengatakan mereka yang mengucapkan kalimat tauhid yang akan dimasukkan. Melainkan mereka yang meyakini ketauhidan itu, bahkan walaupun jauh di dalam hatinya maka mereka akan di keluarkan dari neraka.
Yap, mungkin inilah kenapa Rasulullah SAW memerintahkan kita untuk tidak mudah mengkafir kafirkan seseorang sesama saudara Muslim yang meyakini 2 kalimat syahadat. Seperti yang dikatakan salah satu hadist yang berbunyi

Janganlah seseorang menuduh orang lain dengan tuduhan fasik dan jangan pula menuduhnya dengan tuduhan kafir, karena tuduhan itu akan kembali kepada dirinya sendiri jika orang lain tersebut tidak sebagaimana yang dia tuduhkan.” (HR. Bukhari no. 6045)



Ya, hal itu mungkin karena mereka-mereka yang meyakini 2 kalimat syahadat tetap dikatakan sebagai seorang Muslim, meskipun perilaku mereka tidak mencerminkan seorang Muslim sekalipun.
Ya, kesimpulannya. Pelajaran yang bisa kita dapatkan dari anime berjudul Orient dan juga dasar dari ajaran Islam yaitu tentang ketauhidan adalah, kita diwajibkan untuk menyebarkan pesan ketauhidan pada seluruh umat manusia. Karena perbuatan itu ditujukan untuk menyelamatkan umat manusia dari hukuman yang Allah berikan di akhirat kelak.Dan menyelamatkan manusia dari kebodohan dan orang-orang yang menyebarkan kebodohan dengan memerintahkan para umat beragama untuk menyembah berhala, demi keuntungan mereka sendiri.
Selain itu, jika seseorang meyakini 2 kalimat syahadat maka ia otomatis resmi dikatakan sebagai seorang Muslim. Dan seorang Muslim insya Allah sudah dipastikan akan masuk ke dalam surga Allah. Walaupun mereka tidak melaksanakan perintah-perintah Allah lainnya seperti misalnya Sholat dan Zakat. Dalam hal ini mereka akan dimasukkan ke dalam neraka selama beberapa masa, namun setelah itu Allah memerintahkan para Malaikat untuk menarik dan mengeluarkan mereka-mereka yang masih memiliki keyakinan kepada ketauhidan meskipun itu di dalam hati-hati mereka.
Oke, mungkin sekian dulu pembahasan kita kali ini. Semoga bermanfaat.  Dan akhir kata, assalamualaikum warahmatullah wabarakatuh salam hangat egagology

Tidak ada komentar